Seobaru.com– Tanaman herbal obat alami untuk diabetes, adalah informasi yang akan admin sampaikan kali ini. Semoga sobat seo yang kali ini berkunjung selalu di beri kesehatan.
Diabetes merupakan salah satu di antara beberapa penyakit yang sulit di sembuhkan, meski begitu anda tidak boleh putus asa, sebab setiap penyakit pasti ada obatnya.
Gejala diabetes masih bisa dikendalikan dengan pola makan yang lebih sehat, minum obat penurun gula darah juga bisa mencoba pengobatan herbal.
Pengobatan alternatif dengan memanfaatkan tanaman obat herbal dan bahan alami bisa membantu menurunkan kadar gula darah yang tinggi.
Menjaga kesetabilan gula darah normal menjadi kunci utama agar badan selalu sehat walaupun mengidap diabetes.
Banyak yang memanfaatkan tanaman herbal sebagai penurun gula darah sebab bahan alami diyakini lebih minim efek samping, murah juga aman dikonsumsi.
Tanaman Herbal Obat Alami Untuk Diabetes
Untuk sahabat seo yang penasaran , berikut ada beberapa obat herbal alami yang dapat menurunkan gula darah atau diabetes secara alami selangkapnya dibawah ini:
Kayu Manis
Yang pertama ialah kayu manis, kayu ini dipercaya menurunkan eisiko resistensi insulin, menurunkan kadar gula darah setelah makan, serta melawan peradangan karena dapat meningkatkan metabolisme glukosa.
Menurut penelitian dari journal Diabetes Science and Technology mendukung kayu manis sebagai obat alami diabetes.
Penelitian menyebutkan mengkonsumsi kayu manis 1, 3 atau 6 gram per hari, bagi pasien diabetes tipe, 2 dapat menurunkan kadar gula darah.
Kayu manis juga menekan risiko komplikasi diabetes yang berhubungan dengan darah tinggi dan jantung.
Tentunya bukan berarti mengkonsumsi kayu manis membuat anda bebas dari mengkonsumsi gula dan karbohidrat harus di utamakan pula makanan yang lebih sehat.
Untuk menambahkan obat herbal ini dalam diet dan menjaga gula darah stabil bisa melakukan cara-cara berikut ini:
tambahkan 1/4-1/2 sendok teh kayu manis per hari dalam menu diet, bisa pada makanan atau minuman juga dan menggunakan takaran yang sama agar gula darah stabil.
dan sebaiknya menggunakan kayu manis bubuk atau batangan bukan produk olahan dari kayu manis agar mendapatkan hasil yang maksimal.
karena masih banyaknya penelitian yang bertolak belakang tentang kayu manis yang dapat menstabilkan gula darah, oleh karena itu masih memerlikan penelitian yang lebih lanjut bahwa kayu manis dapat diguynakan sebagai obat diabetes.
Jintan Hitam
Jintan hitam dari dulu sudah dikenal dan dipercaya sebagai obat berbagai macam penyakit termasuk diabeyes salah satunya.
Jintan hitam atau yang lebih dikenal dengan Habbatussauda ini sangat bermanfaat melawan peradangan, menurunkan kadar lemak darah, serta menjaga kesehatan jantung dan hati.
Habbatussauda juga mengandung antioksidan thymoquinone, Antioksidan tersebut dapat mengendalikan gula darah juga membantu memperbaiki produksi sekresi insulin.
Juga dapat mencegah terjadinya dislipidemia diabetik. Dislipidemia adalah kondisi saat kadar lemak dalam darah tidak normal, entah terlalu tinggi atau rendah.
Jintan hitam juga dapat membantu menurunkan jumlah gula darah puasa, gula darah setelah makan dan kadar HbA1c.
Namun banyaknya penelitian tersebut hanya dilakukan pada hewan, jadi dibutuhkan uji klinis lebih lanjut untuk dijadikan obat diabetes.
Kunyit
Kunyit merupakan salah satu rimpang yang sangat populer, bukan hanya untuk bumbu dapur, banyak kandungan manfaat dari kunyit dan dipercaya sebagai obat herbal seperti menurunkan gula darah.
Dengan mengkonsumsi obat tradisional ini, kadar gulah darah pengidap diabetes bisa turun gampir 18% setelah menghonsumsi 300 mg kunyit dalam bentuk obat herbal perhari.
Studi lain dalam jurnal diabetes Carle menunjukan konsumsi 1,5 gram kunyit setiap hari selama setiap hari 9 bulan mencegah perkembangan penyakit diabetes tipe 2 pada orang yang mengalami predibetes.
Selain itu, kunyit dapat membantu mencegah rejadinya komplikasi diabetes,. Semua manfaat ini berasal dari kandungan antioksidan yang terdapat didalam kunyit.
Jahe
Jahe termasuk jenis rempah- rempah yang populer karena manfaatnya yang melimpah, termasuk sebagai obat herbal diabetes.
Penelitian dalam jurnal Complementary Therapies in Medicine memperlihatkan jahe mampu mengurangi kadar gula darah puasa dan kadar hbA1c.
Penelitian tersebut dilakukan pada 88 pasien dibetes yang mengkonsumsi 3 gram jahe setiap hari selama 8 minggu.
Khasiat sebagai obat herbal diabetes tidak hanya itu saja. jahe diketahui dapat mencegah peradangan yang menyebabkan komplikasi mata serta penyakit jantung akibat diabetes.
Namun lagi-lagi hasil setudi mengenai manfaat jahe sebagai obat alami diabetes masih terbatas. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui efektivitas dan keamanan jahe sebagai obat herbal kencing manis.
Penutup
Demikian yang dapat disampaikan pada artikel kali ini yaitu tentang Tanaman herbal obat alami untuk diabetes, semoga dapat menambah wawasan dan bermanfaat, terimakasih untuk kembali berkunjung ke seobaru.com