Seobaru.com – Hallo sobat seo, pada kesempatan kali ini admin akan membahas sedikit ulasan terkait dengan Waspada! 5 Efek Buruk Terlalu Sering Begadang Pada Anak Remaja.
Kamu sering begadang? Jika Iya, Maka kamu harus berhati-hati mengenai beberapa dampak buruknya terutama bagi kesehatan. Tidur merupakan suatu hal penting untuk kesehatan fisik dan mental. Akan tetapi, bisa kita rasakan sendiri semakin bertambah nya usia pada anak, maka itu akan mengakibatkan semakin sulit untuk tidur. American Academy of Pediatrics memperkirakan bahwa masalah tidur mempengaruhi 25-50 persen anak-anak dan 40 persen remaja.
Tidur larut malam atau begadang memang menjadi salah satu kebiasaan buruk yang sering dilakukan oleh remaja. Walaupun memang, terkait dengan hal itu banyak sekali alasan misalnya seperti belum mengantuk, menonton film di YouTube ataupun mengerjakan tugas. Nah, akan tetapi dilain sisi begadang bisa mengakibatkan efek yang buruk bagi kesehatan dan perkembangan pada anak.
Seiring waktu, kurang tidur setiap malam dapat menyebabkan berbagai gangguan gejala perilaku, kognitif (mental), dan emosional. Oleh karena itu, kalian harus mengetahui efek buruk karena selalu sering bergadang. Berikut ini adalah 5 efek buruk begadang pada kesehatan terutama pada anak remaja.
1. Lebih Mudah Jatuh Sakit
Menurut para ahli bahaya kurang tidur lebih dari sekadar kinerja akademis. Kurang tidur yang ditambah dengan paparan kuman atau virus yang lebih besar apalagi jika di sekolah itu akan membuat Anda ebih mudah jatuh sakit.
2. Gangguan Mental
Apabila jika Anda kekurangan tidur atau begadang, kemampuan mental dan keadaan emosional dapat menjadi terganggu. Anda seperti dapat berhalusinasi seperti melihat atau mendengar sesuatu yang sebetulnya tidak ada. Maka dari itu, tidur dibutuhkan agar tubuh dapat berfungsi dengan baik dan benar. Dengan Anda tidur secara teratur atau dengan tidur yang baik, maka Anda mampu berkonsentrasi dan melakukan aktivitas secara lebih produktif.
3. Penuaan Dini
Ketika Anda kurang tidur dalam beberapa malam itu akan mengakibatkan mata bengkak dan kulit menjadi pucat. Tidak hanya itu, kekurangan tidur yang berkepanjangan dapat memicu Garis halus atau kerutan pada wajah dan juga lingkaran hitam dibawah mata.
Saat Anda Begadang atau tidur larut malam, hormon kortisol semakin banyak diproduksi dan kolagen pada kulit dapat dipecah. Kolagen yaitu protein yang menjaga kulit tetap halus dan elastis. Inilah alasan penuaan dini menjadi salah satu penyakit akibat begadang.
4. Penurunan Daya Ingat
Sitem Saraf pusat Anda merupakan pusat informasi dari tubuh. Maka dari itu, Tidur sangat diperlukan untuk membuat sistem saraf pusat tetap bisa berfungsi dengan sebaik – baiknya.
Selama Anda tidur, otak akan tetap sibuk dan membentuk jalur memori yang baru, sehingga Anda akan siap untuk menghadapi pagi hari kembali.
Nah, jika Anda kurang tidur maka itu bisa mengganggu kemampuan Anda untuk berkonsentrasi dan mempelajari hal – hal yang baru. Hal ini bisa berdampak negatif terhadap fungsi memori jangka pendek dan memori jangka panjang pada daya ingat Anda.
5. Produksi Hormon Pertumbuhan Terganggu
Efek buruk dari seringnya begadang adalah dapat mengganggu produksi hormon pertumbuhan, terutama pada anak dan remaja, sehingga sekarang sudah tidak heran lagi jika tubuh mereka bisa lebih pendek dan dampak lainnya.
Bukan hanya untuk pertumbuhan saja, hormon tersebut juga berfungsi untuk membangun massa otot dan memulihkan sel dan jaringan di dalam tubuh.
Akhir Kata
Demikian itulah yang bisa Admin sampaikan terkait dengan Waspada! 5 Efek Buruk Terlalu Sering Begadang Pada Anak Remaja semoga informasi yang admin sampaikan ini dapat bermanfaat dan berguna untuk sobat semuanya, sekian dan terimakasih sudah berkunjung.