Seobaru.com– Seiring dengan perkembangan jaman salah satu Aplikasi Google Meet menjadi salah satu kebutuhan di masa pandemi seperti ini, seiring dengan tingginnya angka meeting dan belajar di masa pandemi yang sudah berlangsung selama 1,5 tahun terakhir ini membuat Google Meet menjadi aplikasi yang setiap hari di gunakan.
Tak sedikit orang yang belum mengetahui bagaimana Cara Download Aplikasi Google Meet Di Laptop Windows dan menggunakan salah satu Aplikasi Metting online terbaik yang sangat mudah untuk di gunakan, tak hanya mudah aplikasi ini juga bisa di download secara gratis di Google Play Store.
Selama ini orang-orang lebih umum dan sering mengunduh aplikasi dengan menggunakan Smartphone nya, karena itu lebih praktis dan simple jika di gunakan, tak lain jika mendownload meggunakan komputer atau laptop yang sedikit lebih rumit di bandingkan menggunakan smartphone.
Tetapi apakah anda tahu Google Meet Juga dapat di unduh menggunakan Laptop atau komputer dengan mudah dan tentunya gratis untuk anda semua.
Pengertian Google Meet
Google Meet merupakan salah satu aplikasi yang di kembangkan oleh Google untuk memberikan sebuah pengalaman baru kepada semua penggunanya, Google Meet berfungsi sebagai sarana untuk mengembangkan teknologi di jaman sekarang untuk mempermudah segala pekerjaan seperti Metting, Menelpon dengan Video atau bisa saja di sebut dengan Video Conference.
Sejak Pandemi Covid-19 Google Meet menjadi salah satu Aplikasi yang di gunakan untuk Video Call yang banyak di minati pengguna untuk sekarang ini, tak hanya Google Meet yang menyediakan fitur video call tersebut tetapi masih banyak lagi aplikasi metting lain yang menyediakan Video Conference seperti aplikasi Zoom dan Skype.
Bukan hanya untuk Metting rapat dan bekerja saja tetapi Google Meet juga bisa di gunakan sebagai sarana melepas rindu untuk keluarga dekat ataupun jauh di sana di masa pandemi seperti ini.
Sebenarnya, apa sih keunggulan dari Google Meet ini? Lantas, bagaimana cara download Google Meet di laptop? Yuk, kita bahas satu persatu!
Fitur Unggulan Dari Google Meet
Terdapat banyak sekali fitur unggulan yang ada di aplikasi Google Meet ini, karena itu Google Meet banyak sekali di gunakan di masa pandemi seperti ini. Apa sajakah fiturnya? ini dia gaes akan admin jelaskan satu persatu..
1 . Tampilan Nya Yang Simple Dan Mudah Di Gunakan.
Mempunyai tampilan yang simple dan mudah di gunakan ini menjadikan salah satu Keunggulan dan kemenangan bagi Google Meet di bandingkan dengan aplikasi serupa lainnya. Dengan kemudahan dalam mengoperasikannya, aplikasi ini menjadi ramah di gunakan bagi siapa saja, baik tua maupun muda karena mempunyai tampilan yang simple.
2. Adanya integrasi dengan Google Calendar
Menggunakan sebuah aplikasi keluaran Google berarti kita akan menerima banyak keuntungan dan kemudahan, karena sinkronisasinya dengan layanan Google lainnya. Sama halnya dengan jadwal meeting menggunakan Google Meet yang bisa di integrasikan dengan Google Calendar. Jadi kamu gak akan lupa akan ada jadwal rapat untuk hari hari berikutnya.
3. Kapasitas Room Meeting Yang Besar
Banyaknya peserta dalam satu ruangan meeting juga membuat Google Meet menjadi pilihan tepat. Asal kamu tahu, layanan gratisnya saja bisa memuat hingga 100 orang. Ingin meningkatkan kapasitas ruangan? Kamu bisa berlangganan Google Suites dan membuat ruangan berkapasitas hingga 250 peserta dalam satu layar. Seru bukannn
4. Terdapat layanan Enkripsi Video
Sudah semestinya sebuah penyedia layanan konferensi video menyediakan fitur enkripsi untuk menjaga data sensitif kliennya. Itu pula yang diberikan oleh Google Meet dengan menghadirkan fitur enkripsi, sehingga data pengguna langsung dilenyapkan setelah menggunakan aplikasinya demi menghindari jual-beli data yang marak terjadi.
Cara Download Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi
Dari pada kamu harus mendownload aplikasi tambahan untuk menginstall Google Meet, mendingan ikuti cara menggunakan Google Meet di PC berikut ini
- Buka browser pada laptopmu. Kamu bisa menggunakan Google Chrome, Mozilla Firefoz, atau browser lainnya.
- Buka website resmi Google Meet.
- Jika sudah berhasil membuka halaman beranda Google Meet, klik Rapat Baru supaya kamu bisa membuat ruang rapat baru.
- Pilih Mulai Rapat Instan untuk segera masuk ke ruang rapat.
- Beri akses pada kamera dan mikrofonmu supaya bisa melanjutkan dan menggunakan Google Meet secara optimal.
- Klik pada pilihan Gabung Sekarang untuk segera mendapatkan link ruang rapat virtual tersebut. Jika kamu ingin melakukan presentasi melalui tampilan layar, klik Presentasikan.
- Undang peserta lainnya dengan membagikan link ruang meeting dengan menyalinnya melalui klik menu Salin info akses.
- Tambahkan juga orang lainnya melalui email, dengan klik pilihan Tambahkan orang.
Akhir Kata
Itulah sedikit Informasi yang dapat admin sampaikan tentang Cara Download Aplikasi Google Meet Di Laptop Windows, mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan terimakasih.